Bubur Sumsum Pisang Cocopandan
Bahan :
- 5 buah pisang kepok matang, kukus, kupas, tekan-tekan
- 200 ml sirup cocopandan
Bahan Bubur Sumsum:
- 100 gr tepung beras
- 1 1/2 liter santan encer dari 1 butir kelapa parut
- 50 gr gula pasir
- 1/2 sendok teh garam
- 2 lembar daun pandan, buat simpul, sobek-sobek
Cara Membuat :
- Larutkan tepung beras ke dalam 200 ml santan, sisihkan.
- Masak sisa santan bersama gula, garam, dan daun pandang. Aduk perlahan hingga mendidih.
- Tuang cairan tepung beras ke dalamnya sambil diaduk hingga mengental. Angkat, sisihkan.
- Masukkan bubur sumsum ke dalam mangkuk saji, tambahkan potongan pisang, siram dengan sirup cocopandan. Sajikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar